-
Panen Sayuran Hidroponik
Pada hari Kamis, 28 April 2022, pokja kehayati mengadakan kegiatan panen green house yaitu tanaman sayuran hidroponik berupa sawi dan selada. Untuk selanjutnya hasil panen tersebut dielang kepada pendidik dan tendik di SMP Negeri 11 Surakarta. Kegiatan panen dan lelang kali ini dibantu oleh para siswa PKL dari SMKN 3 Surakarta.
-
Pesantren Kilat
Pada hari Selasa dan Rabu, tanggal 26 dan 27 April 2022 diadakan kegiatan pesantren kilat bagi kelas 7 dan 8. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketaqwaan peserta didik selama Ramadhan. Kegiatan pesantren kilat diikuti oleh semua peserta didik dengan tetap menjalankan prokes.
-
Test UKBI
Hari ini dimulai test UKBI (Uji Kemahiran Bahasa Indonesia) bagi peserta didik yang sebelumnya telah mendaftar untuk mengikuti test tersebut. Pada kesempatan ini, yang mengikuti test UKBI adalah peserta didik kelas IXA dan IXB. Semua peserta didik telah mendaftar untuk mengikuti test ini. J
-
Jadwal ujian Sekolah luring TP 2021/2022
-
Ujian Sekolah Tingkat SMP Kota Surakarta TP 2021/2022
Ujian Sekolah tingkat SMP Kota Surakarta akan diadakan mulai tanggal 18 April s/d 25 April 2022. Ujian Sekolah Akan diadakan secara luring dengan pengawas non silang. Dimana para pengawas merupakan pengawas intern dari sekolah masing – masing dengan jumlah pengawas 2 orang tiap ruang. Ujian Sekolah luring ini merupakan yang pertama setelah pandemi selama 2 […]
-
Pelantikan Pengurus OSIS Periode TP 2021/2022
Pada hari ini, Rabu tanggal 16 Maret 2022 diadakan kegiatan Pelantikan Pengurus OSIS Periode TP 2021/2022. Pelantikan Pengurus OSIS periode ini dilakukan langsung oleh Kepala SMPN 11 Ska yaitu Ibu Heti Marheni, S.PAK, M.Pd.
-
Jadwal PTS / PAT Semester 2 TP 2021/2022
Berikut adalah jadwal PTS semester 2 bagi kelas 7 dan 8 serta PAT semester 2 bagi kelas 9 :
-
PTS/PAT Semester 2 TP 2021/2022
PTS semester 2 bagi kelas 7 dan 8 serta PAT semester 2 bagi kelas 9 akan diadakan mulai besok hari Rabu s/d Rabu tanggal 16 Maret 2022 s/d 23 Maret 2022 secara daring dengan berseling libur hari Jum’at dan Sabtu tanggal 19 dan 20 Maret 2022.
-
LDK bagi Pengurus OSIS
Pada hari Kamis s/d Sabtu tanggal 10 s/d 12 Maret 2022 diadakan kegiatan LDK (Latihan Dasar Kepemimpinan) bagi para pengurus OSIS terpilih SMPN 11 Ska. LDK ini berlangsung dengan tetap menerapkan prokes ketat. Diaharapkan dengan adanya LDK ini mampu memberikan manfaat dan hasil yang signifikan bagi perkembangan OSIS di SMPN 11 Ska.
-
Jadwal Latus Kota Tahun 2022